Kamis, 17 Januari 2013

Berkah atau Musibah

Hujan...Jakarta...Banjir

Hujan itu berkah atau musibah ?
Sebagian orang menganggap hujan adalah anugerah sedangkan sebagian orang lainnya mengangap hujan sebagai musibah.
Ketika kemarau panjang datang orang-orang akan menantikan kedatangan hujan, bahkan ada sebagian kelompok orang yang melakukan ritual memanggil hujan.
Ketika hujan turun semuanya menyambut dengan girang, bahkan sujud syukur karena berkah telah datang.
Tetapi tidak bagi sebagian orang yang wilayahnya selalu banjir jika kedatangan hujan. Jakarta contohnya...
Dua hari ini ibukota telah berubah menjadi kolam raksasa. Jakarta tercinta telah dikepung banjir pemirsa...hehe. Sangat memalukan memang icon Indonesia, ibukota negara telah menjelma menjadi kolam raksasa. Kesalahan siapakah ini semua ?
Ada yang menyalahkan pemerintah, ada yang menyalahkan masyarakat yang tinggal di jakarta, bahkan ada yang menyalahkan Tuhan yang menurunkan hujan berlebihan, Astagfirulloh... Tapi ada sebagian yang justru merasa senang kedatangan si banjir ini...ciyusss???
Pemerintah disalahkan karena selalu mementingkan pembangunan dan mengabaikan drainase, bla bla bla....
Masyarakat yang tinggal di salahkan karena ketidakdisiplinannya dalam berbagai hal ( mendirikan bangunan di hulu sungai, membuang sampah sembarangan, dll)
Tuhan disalahkan karena menurunkan hujan yang tak henti-hentinya ( astagfirulloh ).... kalo yang satu ini saya sangat tidak setuju pemirsa  :(
Lalu siapakah yang merasa senang akan datangnya musibah banjir ini ? *mikir* aha...ya benar...anak-anak kecil sebagian merasa senang dengan datangnya banjir karena mereka bisa berenang gratis begitu celetuk salah seorang anak yang diwawancarai reporter televisi yang meliput banjir. Dasar anak-anak yang polos.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar